JAKARTA. PT Semen Baturaja Tbk mulai mengoperasikan pabrik penggilingan semen (cement mills) dan pengantongan semen (packer) baru pada pertengahan bulan ini. Dengan cement mills baru ini, kapasitas produksi perusahaan itu bisa melonjak hingga 60%. Sekretaris Perusahaan Semen Baturaja, Zulfikri Subri mengatakan, perusahaan telah uji coba pengoperasian cement mills. "Performance guarantee test cement mill baru ini sudah dilakukan dengan hasil yang baik dan telah diresmikan pada 14 November lalu," ujarnya, Senin (18/11). Catatan saja, cement mills baru milik perusahaan berkode emiten SMBR memiliki kapasitas produksi sebesar 750.000 ton per tahun. Sehingga, dengan pengoperasian cement mills baru ini, total kapasitas produksi Semen Baturaja kini 2 juta ton per tahun.
Semen Baturaja Operasikan Penggilingan Semen Baru
JAKARTA. PT Semen Baturaja Tbk mulai mengoperasikan pabrik penggilingan semen (cement mills) dan pengantongan semen (packer) baru pada pertengahan bulan ini. Dengan cement mills baru ini, kapasitas produksi perusahaan itu bisa melonjak hingga 60%. Sekretaris Perusahaan Semen Baturaja, Zulfikri Subri mengatakan, perusahaan telah uji coba pengoperasian cement mills. "Performance guarantee test cement mill baru ini sudah dilakukan dengan hasil yang baik dan telah diresmikan pada 14 November lalu," ujarnya, Senin (18/11). Catatan saja, cement mills baru milik perusahaan berkode emiten SMBR memiliki kapasitas produksi sebesar 750.000 ton per tahun. Sehingga, dengan pengoperasian cement mills baru ini, total kapasitas produksi Semen Baturaja kini 2 juta ton per tahun.