KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen semen asal Sumatera Selatan, PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) mematok volume penjualan di tahun 2018 ini naik dobel digit. Diperkuat dengan pabrik Baturaja II yang telah beroperasi di September 2017, perseroan ini pede menargetkan pertumbuhan penjualan. "Kami targetkan volume penjualan di 2018 ini naik 50%-60% menjadi Rp 2,75 juta ton dibandingkan tahun 2017 lalu," kata Benny Kurniawan, Investor Relation PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) kepada Kontan.co.id, Rabu (3/1). Sebelumnya SMBR menargetkan penjualan sampai akhir tahun 2017 mencapai 1,8 juta ton. Benny mengaku saat ini perhitungan volume penjualan masih dievaluasi. Meski begitu dia optimistis meraih target volume penjualan tersebut.
Semen Baturaja targetkan penjualan 2018 naik 50%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen semen asal Sumatera Selatan, PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) mematok volume penjualan di tahun 2018 ini naik dobel digit. Diperkuat dengan pabrik Baturaja II yang telah beroperasi di September 2017, perseroan ini pede menargetkan pertumbuhan penjualan. "Kami targetkan volume penjualan di 2018 ini naik 50%-60% menjadi Rp 2,75 juta ton dibandingkan tahun 2017 lalu," kata Benny Kurniawan, Investor Relation PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) kepada Kontan.co.id, Rabu (3/1). Sebelumnya SMBR menargetkan penjualan sampai akhir tahun 2017 mencapai 1,8 juta ton. Benny mengaku saat ini perhitungan volume penjualan masih dievaluasi. Meski begitu dia optimistis meraih target volume penjualan tersebut.