JAKARTA. Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat ada sekitar Rp 13,44 triliun surat utang yang dirilis bank bank jatuh tempo di semester 2 tahun ini. Jumlah itu berasal dari 14 bank penerbit dengan tiga jenis surat utang antara lain obligasi, medium term notes (MTN) dan negotiable certificate deposit (NCD). Bank pertama adalah Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang memiliki surat utang jatuh tempo senilai Rp 2,143 triliun. Angka ini berasal dari dua MTN senilai Rp 820 miliar yang akan jatuh tempo pada 15 Oktober dan 29 Desember serta dua seri NCD tahap I Rp 1,61 triliun yang akan jatuh tempo pada 22 Juli dan 22 Oktober 2015. Selanjutnya ada Bank Resona Perdania yang memiliki MTN jatuh tempo Rp 300 miliar pada 25 Juli 2015. Sementara, Bank Danamon memiliki obligasi Rp 921 miliar yang akan jatuh tempo pada 9 Desember 2015.
Semester 2, surat utang bank jatuh tempo Rp 13,4 T
JAKARTA. Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat ada sekitar Rp 13,44 triliun surat utang yang dirilis bank bank jatuh tempo di semester 2 tahun ini. Jumlah itu berasal dari 14 bank penerbit dengan tiga jenis surat utang antara lain obligasi, medium term notes (MTN) dan negotiable certificate deposit (NCD). Bank pertama adalah Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang memiliki surat utang jatuh tempo senilai Rp 2,143 triliun. Angka ini berasal dari dua MTN senilai Rp 820 miliar yang akan jatuh tempo pada 15 Oktober dan 29 Desember serta dua seri NCD tahap I Rp 1,61 triliun yang akan jatuh tempo pada 22 Juli dan 22 Oktober 2015. Selanjutnya ada Bank Resona Perdania yang memiliki MTN jatuh tempo Rp 300 miliar pada 25 Juli 2015. Sementara, Bank Danamon memiliki obligasi Rp 921 miliar yang akan jatuh tempo pada 9 Desember 2015.