KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Infra Toll Road mengaku masih mengalami perlambatan pertumbuhan pada semester I-2018. Perlambatan ini diantaranya disebabkan oleh hambatan yang terjadi di ruas jalan tol Cikopo-Palimanan karena jalur Jakarta-Cikampek macet. Selain itu ruas Tangerang-Merak yang mobilitasnya tercatat menurun. Direktur PT Astra Infra Toll Road Wiwiek D Santoso mengatakan, pertumbuhan yang terjadi hanya sekitar 1% dibanding periode yang sama tahun lalu. "Secara umum masih ada pertumbuhan, namun melambat dibanding semester-I 2017," terang Wiwiek, saat dihubungi KONTAN, Senin (2/7). Pada musim lebaran lalu, Astra Infra memberlakukan diskon tarif di beberapa ruas jalan tol yakni Tangerang-Merak, Cikopo-Palimanan, dan Jombang-Mojokerto. Ketiganya diberi diskon tarif sebesar 10% yang berlaku pada 15 Juni sampai 17 Juni 2018.
Semester I-2018, Astra Infra masih mengalami perlambatan pertumbuhan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Astra Infra Toll Road mengaku masih mengalami perlambatan pertumbuhan pada semester I-2018. Perlambatan ini diantaranya disebabkan oleh hambatan yang terjadi di ruas jalan tol Cikopo-Palimanan karena jalur Jakarta-Cikampek macet. Selain itu ruas Tangerang-Merak yang mobilitasnya tercatat menurun. Direktur PT Astra Infra Toll Road Wiwiek D Santoso mengatakan, pertumbuhan yang terjadi hanya sekitar 1% dibanding periode yang sama tahun lalu. "Secara umum masih ada pertumbuhan, namun melambat dibanding semester-I 2017," terang Wiwiek, saat dihubungi KONTAN, Senin (2/7). Pada musim lebaran lalu, Astra Infra memberlakukan diskon tarif di beberapa ruas jalan tol yakni Tangerang-Merak, Cikopo-Palimanan, dan Jombang-Mojokerto. Ketiganya diberi diskon tarif sebesar 10% yang berlaku pada 15 Juni sampai 17 Juni 2018.