Semester I 2018, penjualan Alam Sutera tumbuh 30,35%



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penjualan PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) meningkat. Dalam laporan keuangan yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia (BEI), ASRI melaporkan  pertumbuhan penjualan sebesar 30,35% selama semester I 2018 dibandingkan periode  sama tahun lalu.

Emiten properti berkode saham ASRI itu membukukan penjualannya sebesar Rp 2,19 triliun. Namun kenaikan penjualan ternyata diikuti pula oleh kenaikan beban pokok penjualan hingga 47,17%. 

Beban pokok penjualan ASRI menjadi Rp 823,33 miliar di semester I 2018 dari  sebesar Rp 559,42 miliar pada semester I 2017.


Alhasil, laba periode berjalan Alam Sutera turun hingga 27,02% dibanding periode  sama tahun lalu menjadi Rp 517,79 miliar dari  Rp 709,52 miliar di semester I 2017.

Laba per saham ASRI juga tercatat menurun menjadi Rp 26,33. Padahal semester I 2017 lalu, laba per saham ASRI mencapai Rp 35,99.

Hingga semester I tahun 2018, Alam Sutera memiliki total aset senilai Rp 20,98 triliun dengan total liabilitas Rp 11,89 triliun dan total ekuitas Rp 9,09 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat