KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT SMR Utama Tbk (SMRU) mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 300 miliar di tahun 2018. Sampai semester I-2018, SMRU sudah menyerap belanja modal sebesar Rp 110 miliar. “Belanja modal digunakan untuk peremajaan alat berat dan penambahan alat untuk proyek di PT Gunung Bara Utama,” ujar Corporate Secretary SMRU, Ricky Kosasih, kepada Kontan.co.id, Selasa (7/8). Sebagai informasi, April silam SMRU menandatangani kontrak dengan PT Gunung Bara Utama. Ricky mengatakan kontrak yang didapat selama semester I-2018 diperoleh dari PT Gunung Bara Utama.
Semester I-2018, SMR Utama realisasikan capex sebesar Rp 110 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT SMR Utama Tbk (SMRU) mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 300 miliar di tahun 2018. Sampai semester I-2018, SMRU sudah menyerap belanja modal sebesar Rp 110 miliar. “Belanja modal digunakan untuk peremajaan alat berat dan penambahan alat untuk proyek di PT Gunung Bara Utama,” ujar Corporate Secretary SMRU, Ricky Kosasih, kepada Kontan.co.id, Selasa (7/8). Sebagai informasi, April silam SMRU menandatangani kontrak dengan PT Gunung Bara Utama. Ricky mengatakan kontrak yang didapat selama semester I-2018 diperoleh dari PT Gunung Bara Utama.