KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perolehan laba PT Ciputra Development Tbk (CTRA) pada semester I-2019 melesat. Berdasarkan laporan keuangan CTRA, laba bersih yang mereka peroleh pada paruh pertama tahun ini sebesar Rp 296,44 miliar atau naik 68,24% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (yoy). Laba ini diperoleh dari efisiensi yang dilakukan CTRA. Hal ini terlihat dari penurunan pada pos beban umum dan administrasi, beban penjualan dan beban lain-lain. Adapun beban umum dan administrasi tercatat sebesar Rp 587,97 miliar alias turun 6,2% yoy. Pada semester I-2018 beban tersebut tercatat sebesar Rp 626,87 miliar. Selain itu, beban penjualan turun 3,15% yoy dari Rp 153,5 miliar menjadi Rp 148,67 miliar. Sementara beban lain-lain turun 9,98% yoy dari Rp 27,26 miliar menjadi Rp 24,54 miliar.
Semester I-2019, laba bersih Ciputra (CTRA) naik 68,24% jadi Rp 296,44 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perolehan laba PT Ciputra Development Tbk (CTRA) pada semester I-2019 melesat. Berdasarkan laporan keuangan CTRA, laba bersih yang mereka peroleh pada paruh pertama tahun ini sebesar Rp 296,44 miliar atau naik 68,24% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya (yoy). Laba ini diperoleh dari efisiensi yang dilakukan CTRA. Hal ini terlihat dari penurunan pada pos beban umum dan administrasi, beban penjualan dan beban lain-lain. Adapun beban umum dan administrasi tercatat sebesar Rp 587,97 miliar alias turun 6,2% yoy. Pada semester I-2018 beban tersebut tercatat sebesar Rp 626,87 miliar. Selain itu, beban penjualan turun 3,15% yoy dari Rp 153,5 miliar menjadi Rp 148,67 miliar. Sementara beban lain-lain turun 9,98% yoy dari Rp 27,26 miliar menjadi Rp 24,54 miliar.