KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja investasi asuransi jiwa di awal paruh kedua 2018 masih berda dalam teritori negatif. Meski di sisi lain menunjukan perbaikan dibanding posisi pada akhir semester pertama. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat pada bulan Juli 2018, hasil investasi asuransi jiwa masih jeblok yakni mencapai minus Rp 3,52 triliun. Meski begitu, capaian pada bulan Juli menunjukan perbaikan dibanding bulan sebelumnya yang minus Rp 7,5 triliun. Tapi bila dibandingkan periode yang sama di tahun lalu, kinerja investasi di sektor industri ini masih redup. Pasalnya pada Juli tahun lalu, hasil investasi yang diperoleh masih bisa menembus Rp 18 triliun.
Semester I, hasil investasi asuransi jiwa masih lesu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja investasi asuransi jiwa di awal paruh kedua 2018 masih berda dalam teritori negatif. Meski di sisi lain menunjukan perbaikan dibanding posisi pada akhir semester pertama. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat pada bulan Juli 2018, hasil investasi asuransi jiwa masih jeblok yakni mencapai minus Rp 3,52 triliun. Meski begitu, capaian pada bulan Juli menunjukan perbaikan dibanding bulan sebelumnya yang minus Rp 7,5 triliun. Tapi bila dibandingkan periode yang sama di tahun lalu, kinerja investasi di sektor industri ini masih redup. Pasalnya pada Juli tahun lalu, hasil investasi yang diperoleh masih bisa menembus Rp 18 triliun.