JAKARTA. PT PP Properti Tbk (PPRO) akan lebih gencar berekspansi di paruh kedua tahun ini. Sepanjang semester satu lalu, PPRO baru menyerap belanja modal Rp 500 miliar, atau 25% dari target belanja modal tahun ini yang mencapai Rp 2 triliun. Indaryanto, Direktur Keuangan PPRO, mengatakan, sisa belanja modal akan diserap pada semester dua ini. Anak usaha PT PP Tbk (PTPP) ini berencana membeli lahan dan membangun mal baru. "Ada lahan yang sedang diincar. Kami juga akan membangun mal," beber dia kepada KONTAN, baru-baru ini. Hingga pertengahan tahun ini, PPRO mencetak nilai pra penjualan (marketing sales) sebesar Rp 1,4 triliun, atau 45% dari target marketing sales 2017 sebesar Rp 3,1 triliun. Target tersebut tumbuh 20% dari realisasi marketing sales tahun lalu.
Semester I, PPRO menyerap belanja modal Rp 500 M
JAKARTA. PT PP Properti Tbk (PPRO) akan lebih gencar berekspansi di paruh kedua tahun ini. Sepanjang semester satu lalu, PPRO baru menyerap belanja modal Rp 500 miliar, atau 25% dari target belanja modal tahun ini yang mencapai Rp 2 triliun. Indaryanto, Direktur Keuangan PPRO, mengatakan, sisa belanja modal akan diserap pada semester dua ini. Anak usaha PT PP Tbk (PTPP) ini berencana membeli lahan dan membangun mal baru. "Ada lahan yang sedang diincar. Kami juga akan membangun mal," beber dia kepada KONTAN, baru-baru ini. Hingga pertengahan tahun ini, PPRO mencetak nilai pra penjualan (marketing sales) sebesar Rp 1,4 triliun, atau 45% dari target marketing sales 2017 sebesar Rp 3,1 triliun. Target tersebut tumbuh 20% dari realisasi marketing sales tahun lalu.