JAKARTA. Industri asuransi jiwa optimistis prospek produk unitlink tahun ini masih berprospek cerah. Maklum saja, ini didukung oleh kondisi pasar modal dalam negeri yang diyakini masih bisa mencetak kinerja positif memasuki semester kedua ini. Direktur Eksekutif Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Togar Pasaribu menilai, penetrasi industri asuransi jiwa tahun ini masih terbilang besar. Ini artinya, tingkat keluasan para perusahaan asuransi jiwa untuk mengembangkan lini bisnis untuk memperluas jangkauan pemasarannya. Togar yakin, baik industri asuransi jiwa secara keseluruhan dan produk unitlink bisa tumbuh hingga 30% hingga tutup tahun ini. Meskipun memang, memasuki semester kedua tahun ini, porsi produk unitlink dan tradisional sudah hampir berimbang.
Semester II, prospek unitlink masih cerah
JAKARTA. Industri asuransi jiwa optimistis prospek produk unitlink tahun ini masih berprospek cerah. Maklum saja, ini didukung oleh kondisi pasar modal dalam negeri yang diyakini masih bisa mencetak kinerja positif memasuki semester kedua ini. Direktur Eksekutif Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Togar Pasaribu menilai, penetrasi industri asuransi jiwa tahun ini masih terbilang besar. Ini artinya, tingkat keluasan para perusahaan asuransi jiwa untuk mengembangkan lini bisnis untuk memperluas jangkauan pemasarannya. Togar yakin, baik industri asuransi jiwa secara keseluruhan dan produk unitlink bisa tumbuh hingga 30% hingga tutup tahun ini. Meskipun memang, memasuki semester kedua tahun ini, porsi produk unitlink dan tradisional sudah hampir berimbang.