KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) berhasil beranjak dari zona gocap (Rp 50) pada perdagangan pekan ini. Saham emiten tambang emas milik Grup Bakrie tersebut ditutup di level Rp 51, turun 1,92% dari penutupan Kamis (3/9) yang berada di level Rp 52. Sebagai gambaran, saham BRMS cukup lama terlelap di zona gocap, yakni sejak 24 Januari 2020 silam. Meski demikian, pergerakan saham BRMS cukup agresif sepanjang pekan ini. Saham anak usaha PT Bumi Resources Tbk (BUMI) tersebut bahkan sempat bertengger di level Rp 59 pada perdagangan Selasa (1/9). Ini merupakan level tertinggi yang diraih BRMS dalam jangka waktu setahun perdagangan. Sebelumnya, level tertinggi saham BRMS dalam kurun waktu satu tahun terjadi di harga Rp 58 pada penutupan perdagangan 30 Oktober 2019.
Sempat melonjak, saham Bumi Resources Minerals (BRMS) nyaris balik ke level gocap
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) berhasil beranjak dari zona gocap (Rp 50) pada perdagangan pekan ini. Saham emiten tambang emas milik Grup Bakrie tersebut ditutup di level Rp 51, turun 1,92% dari penutupan Kamis (3/9) yang berada di level Rp 52. Sebagai gambaran, saham BRMS cukup lama terlelap di zona gocap, yakni sejak 24 Januari 2020 silam. Meski demikian, pergerakan saham BRMS cukup agresif sepanjang pekan ini. Saham anak usaha PT Bumi Resources Tbk (BUMI) tersebut bahkan sempat bertengger di level Rp 59 pada perdagangan Selasa (1/9). Ini merupakan level tertinggi yang diraih BRMS dalam jangka waktu setahun perdagangan. Sebelumnya, level tertinggi saham BRMS dalam kurun waktu satu tahun terjadi di harga Rp 58 pada penutupan perdagangan 30 Oktober 2019.