Sempat Melonjak, Segini Kenaikan Harga Emas Antam Dalam Sepekan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas batangan bersertifikat Antam keluaran Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) terus bergerak di kisaran tertinggi, sejalan dengan pergerakan harga emas global. stagnan pada Minggu (21/7).

Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di Rp 1.404.000. Harga emas ini hanya naik Rp 4.000 dari harga pekan lalu di Rp 1.400.000 per gram, Minggu (14/7).

Sementara harga buyback emas Antam berada di level Rp 1.257.000 per gram pada hari ini. Harga tersebut justru turun dari harga buyback pada Minggu (14/7) yang ada di Rp 1.266.000 per gram.


Harga emas batangan Antam menyentuh level tertinggi di Rp 1.427.000 per gram pada Kamis (18/7). Di hari yang sama, harga buyback emas Antam menyentuh Rp 1.290.000 per gram.

Baca Juga: AS Menyesal Keluar dari Kesepakatan Nuklir dengan Iran di Era Donald Trump

Pergerakan harga emas Antam ini tidak berbeda jauh dari harga emas global. Setelah menyentuh rekor tertinggi baru atawa all time high (ATH), harga emas turun dalam tiga hari perdagangan terakhir.

Bahkan, harga emas turun 1,81% di perdagangan terakhir Jumat (19/7) dan ditutup pada US$ 2.400,83 per ons troi. Dalam tiga hari perdagangan, harga emas melorot 2,76% dari level penutupan perdagangan tertinggi di US$ 2.469,08 per ons troi. Dalam sepekan, harga emas turun 0,44%.

Penguatan nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) dan aksi ambil untung (profit-taking) terjadi setelah harga emas tertinggi sepanjang masa. Rekor harga emas dipicu oleh meningkatnya ekspektasi penurunan suku bunga AS pada bulan September.

Nilai tukar dolar AS menguat sekitar 0,2% terhadap mata uang utama lainnya. Sementara imbal hasil obligasi pemerintah AS bertenor 10 tahun juga naik, memberikan tekanan pada emas batangan.

“Selain aksi ambil untung, pasar juga kecewa dengan narasi soft landing ini; hal ini dapat memberikan tekanan pada harga emas, karena investor akan mengalihkan uangnya dari investasi yang aman ke investasi yang lebih berisiko,” kata Alex Ebkarian, chief operating officer Allegiance Gold kepada Reuters.

Baca Juga: Aksi Ambil Untung Mewarnai Pergerakan Harga Emas Setelah Rekor

Berikut harga emas batangan Antam dalam pecahan lainnya per Minggu (21/7) dan belum termasuk pajak:

  • Harga emas 0,5 gram: Rp 752.500
  • Harga emas 1 gram: Rp 1.404.000
  • Harga emas 5 gram: Rp 6.795.000
  • Harga emas 10 gram: Rp 13.535.000
  • Harga emas 25 gram: Rp 33.712.000
  • Harga emas 50 gram: Rp 67.345.000
  • Harga emas 100 gram: Rp 134.612.000
  • Harga emas 250 gram: Rp 336.265.000
  • Harga emas 500 gram: Rp 672.320.000
  • Harga emas 1.000 gram: Rp 1.344.600.000
Keterangan:

Logam Mulia Antam menjual emas dan perak batangan dalam beberapa ukuran berat (misalnya 1 gram, 2 gram, dan 500 gram). Biasanya harga per gram emas Antam akan berbeda tergantung berat batangnya. Perbedaan ini terjadi karena ada biaya tambahan untuk pencetakan, sehingga harga per gram emas Antam batang kecil lebih mahal dari batang yang lebih besar. Harga yang ada di sini adalah harga per gram emas batang 1 kilogram yang biasa dijadikan patokan pelaku bisnis emas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati