JAKARTA. Setelah memerah pada perdagangan sesi pertama siang tadi, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat dan kembali mencapai rekor. IHSG ditutup pada level 5.451,42, naik 0,12% atau sekitar 6,31 poin. Data RTI menunjukkan, sebanyak 151 saham menguat, 122 saham melemah, dan 97 saham tidak bergerak. Sementara itu dari 10 sektor IHSG, ada lima sektor yang menghijau. Sedangkan lima sektor yang lain terlihat memerah. Sektor yang menghijau antara lain konstruksi (0,92%), perdagangan (0,77%), pertanian (0,52%), barang konsumsi (0,31%), dan sektor keuangan (0,02%). Sementara itu sektor saham yang memerah adalah infrastruktur (0,11%), manufaktur (0,18%), pertambangan (0,25%), industri dasar (0,26%), dan industri aneka (1%).
Sempat memerah, IHSG ditutup menguat hari ini
JAKARTA. Setelah memerah pada perdagangan sesi pertama siang tadi, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat dan kembali mencapai rekor. IHSG ditutup pada level 5.451,42, naik 0,12% atau sekitar 6,31 poin. Data RTI menunjukkan, sebanyak 151 saham menguat, 122 saham melemah, dan 97 saham tidak bergerak. Sementara itu dari 10 sektor IHSG, ada lima sektor yang menghijau. Sedangkan lima sektor yang lain terlihat memerah. Sektor yang menghijau antara lain konstruksi (0,92%), perdagangan (0,77%), pertanian (0,52%), barang konsumsi (0,31%), dan sektor keuangan (0,02%). Sementara itu sektor saham yang memerah adalah infrastruktur (0,11%), manufaktur (0,18%), pertambangan (0,25%), industri dasar (0,26%), dan industri aneka (1%).