KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sempat dibuka menguat, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali bergerak di sekitar angka penutupan kemarin. Kamis (10/1) pukul 9.18 WIB naik 0,01% ke level 6.272. Indeks bahkan sempat menyentuh zona merah. Tujuh sektor menguat dan tiga sektor turun. Sektor aneka industri merosot 1,83%, disusul sektor infrastruktur dan manufaktur yang masing-masing turun 0,39% dan 0,14%.. Di sisi lain, sektor barang konsumen mencetak kenaikan tertinggi, sebesar 0,60%. Sektor industri dasar menguat 0,60% dan sektor perkebunan naik 0,47%. Tiga saham LQ45 dengan persentase kenaikan tertinggi adalah:
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 2,45%
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) 2,27%
- PT Elnusa Tbk (ELSA) 2,25%
- PT Astra International Tbk (ASII) -2,13%
- PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) 1,89%
- PT Jasa Marga Tbk (JSMR) 1,42%