KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga emas spot sempat naik di atas $ 1.700 per ons troi pada awal pekan ini, untuk pertama kalinya dalam lebih dari tujuh tahun. Namun, rekor harga tersebut mulai terkikis akibat aksi ambil untung. Senin (9/3) pukul 08.49 WIB, harga emas spot berada di level US$ 1.702,80 per ons troi. Namun setelah cetak rekor, harganya berangsur-angsur turun. Dan pada pukul 11.25 WIB, harga emas spot berada di level 1.668,88 per ons troi. Kemerosotan harga minyak mentah mengirim guncangan deflasi di pasar dan membatasi kenaikan emas batangan. Ini membuat harga emas mulai terkikis dari level tertingginya.
Sempat tembus US$ 1.700 per ons troi, harga emas mulai tertahan perang harga minyak
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Harga emas spot sempat naik di atas $ 1.700 per ons troi pada awal pekan ini, untuk pertama kalinya dalam lebih dari tujuh tahun. Namun, rekor harga tersebut mulai terkikis akibat aksi ambil untung. Senin (9/3) pukul 08.49 WIB, harga emas spot berada di level US$ 1.702,80 per ons troi. Namun setelah cetak rekor, harganya berangsur-angsur turun. Dan pada pukul 11.25 WIB, harga emas spot berada di level 1.668,88 per ons troi. Kemerosotan harga minyak mentah mengirim guncangan deflasi di pasar dan membatasi kenaikan emas batangan. Ini membuat harga emas mulai terkikis dari level tertingginya.