Semua sektor menghijau, IHSG naik 1,10%



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menghijau saat pembukaan sesi I hari ini, Kamis (5/9). IHSG naik 42,51 poin atau menguat 1,10% menjadi 4.115,45. Tercatat ada 118 saham naik dan 15 saham turun dan 40 saham diam tak bergerak.

Semua sektor berada di zona hijau yang dipimpin sektor finance yang naik 1,60%, produk konsumen naik 1,43%, manufaktur naik 0,86%, infrastruktur naik 1,58%, basic industri naik 1,43%, perdagangan naik 0,63%, industri lainnya naik 0,30%, konstruksi naik 0,75%, perkebunan naik 0,22% dan sektor pertambangan naik 0,28%.

Saham LQ45 yang tercatat sebagai top gainers pada perdagangan hari ini adalah; PT Surya Semesta International Tbk (SSIA) naik 3,03%, PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) naik 4,08%, PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) naik 2,91%, PT Malindo Feedmill Tbk (MAIN) naik 2,79% dan PT Multipolar Tbk (MLPL) naik 1,27%.


Saham LQ 45 yang tercatat sebagai top losers adalah; PT Holcim Indonesia Tbk (SMCB) turun 1,11%, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) turun 1,08%, PT Mitra Adi Perkasa Tbk (MAPI) turun 0,99% dan PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) turun 0,64%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri