KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump kembali meminta The Federal Reserve untuk menurunkan suku bunga. Tak kepalang tanggung, kali ini Trump meminta The Fed untuk mendorong suku bunga turun ke teritori negatif. Suku bunga negatif sejatinya sebuah langkah yang dengan enggan digunakan bank sentral di dunia untuk memerangi pertumbuhan ekonomi yang lemah karena berisiko menghukum para penabung dan bank. Trump, dalam cuitan Twitter, mengatakan, tingkat bunga negatif akan menghemat uang pemerintah terutama utang pemerintah, termasuk akun jaminan sosial yang telah mencapai rekor US$ 22 triliun.
Sentil lagi The Fed, Trump minta bunga dipangkas menjadi nol atau negatif
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump kembali meminta The Federal Reserve untuk menurunkan suku bunga. Tak kepalang tanggung, kali ini Trump meminta The Fed untuk mendorong suku bunga turun ke teritori negatif. Suku bunga negatif sejatinya sebuah langkah yang dengan enggan digunakan bank sentral di dunia untuk memerangi pertumbuhan ekonomi yang lemah karena berisiko menghukum para penabung dan bank. Trump, dalam cuitan Twitter, mengatakan, tingkat bunga negatif akan menghemat uang pemerintah terutama utang pemerintah, termasuk akun jaminan sosial yang telah mencapai rekor US$ 22 triliun.