KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah menembus level terlemah sejak krisis keuangan tahun 1998. Di pasar spot, rupiah terperosok 0,89% ke level Rp 15.043 per dollar Amerika Serikat (AS). Sedangkan di Jakarta Interbank Spot Dollar (Jisdor), rupiah melemah 0,56% menjadi Rp 14.988 per dollar AS. "Secara keseluruhan, kurs rupiah paling dalam pelemahannya dibandingkan mata uang lain," ujar analis Valbury Asia Futures Lukman Leong. Dollar AS menunjukkan penguatan terhadap sejumlah mata uang utama dunia setelah ada kesepakatan pakta perdagangan trilateral baru North American Free Trade Agreement (NAFTA) antara AS, Kanada dan Meksiko. Kesepakatan ini penyelamatan zona perdagangan bebas NAFTA senilai US$ 1,2 triliun.
Sentimen eksternal membuat rupiah kian tertekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah menembus level terlemah sejak krisis keuangan tahun 1998. Di pasar spot, rupiah terperosok 0,89% ke level Rp 15.043 per dollar Amerika Serikat (AS). Sedangkan di Jakarta Interbank Spot Dollar (Jisdor), rupiah melemah 0,56% menjadi Rp 14.988 per dollar AS. "Secara keseluruhan, kurs rupiah paling dalam pelemahannya dibandingkan mata uang lain," ujar analis Valbury Asia Futures Lukman Leong. Dollar AS menunjukkan penguatan terhadap sejumlah mata uang utama dunia setelah ada kesepakatan pakta perdagangan trilateral baru North American Free Trade Agreement (NAFTA) antara AS, Kanada dan Meksiko. Kesepakatan ini penyelamatan zona perdagangan bebas NAFTA senilai US$ 1,2 triliun.