KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Aksi jual melanda Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kemarin, Kamis (4/10). Berdasarkan data RTI, IHSG ditutup dengan penurunan 1,89% ke level 5.756. Analis Artha sekuritas Dennies Christoper mengatakan, melemahnya IHSG pada Kamis (4/10) didorong oleh pelemahan rupiah. Mengutip Bloomberg, kurs rupiah di pasar spot terkoreksi 0,69% ke level Rp 15.179 per dollar AS. Dennies memprediksi IHSG pada Jumat (5/10) akan kembali melemah karena sentimen yang sama. "Selain itu investor juga menunggu rilis data cadangan devisa," ujarnya, Kamis (4/10).
Sentimen yang sama akan menggerus kinerja IHSG pada Jumat (5/10)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Aksi jual melanda Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kemarin, Kamis (4/10). Berdasarkan data RTI, IHSG ditutup dengan penurunan 1,89% ke level 5.756. Analis Artha sekuritas Dennies Christoper mengatakan, melemahnya IHSG pada Kamis (4/10) didorong oleh pelemahan rupiah. Mengutip Bloomberg, kurs rupiah di pasar spot terkoreksi 0,69% ke level Rp 15.179 per dollar AS. Dennies memprediksi IHSG pada Jumat (5/10) akan kembali melemah karena sentimen yang sama. "Selain itu investor juga menunggu rilis data cadangan devisa," ujarnya, Kamis (4/10).