Sepanjang 2018, UangTeman salurkan pinjaman Rp 430 miliar



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform pinjaman online mikro jangka pendek PT Digital Alpha Indonesia (UangTeman) mencatat penyaluran pinjaman sebesar Rp 430 miliar sepanjang 2018 lalu. Jumlah ini meningkat 200% dari tahun 2017. Seiring dengan kenaikan pinjaman ini, UangTeman  mencatat rasio kredit macet (NPL) di bawah 3%.

Pinjaman tersebut disalurkan ke 50.000  nasabah di Indonesia. Sebanyak 74% dari pinjaman ini merupakan pinjaman berulang atau meminjam lebih dari satu kali.

Dari sisi penggunaan pinjaman, mayoritas dana dipakai untuk kebutuhan modal usaha dan kebutuhan dana darurat lainnya, seperti pendidikan, biaya kesehatan, dan konsumsi lainnya.


“Pencapaian ini menunjukkan bahwa model bisnis dan juga produk pinjaman online mikro jangka pendek (atau yang dikenal sebagai payday loan) telah diterima dengan baik oleh masyarakat,” kata Aidil Zulkifli, Presiden Direktur UangTeman kepada kontan.co.id, Sabtu (26/1).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat