JAKARTA. Sepanjang tahun ini, harga lada yang tercatat di pasar Pangkal Pinang sudah meningkat sebesar 25%. Minggu ini, harga lada anteng di level Rp 48.250 per kilogram (kg) di Pangkal Pinang sejak Senin (26/7) hingga Rabu (28/7). Level tersebut sedikit lebih melandai ketimbang harga minggu lalu yang sempat menembus Rp 48.500 per kg; level yang paling tinggi sepanjang tahun 2010. Meski berfluktuasi, harga lada terus menunjukkan tren peningkatan. Meski dibuka di harga Rp 41.000 per kg pada awal tahun (1/1), namun sempat menyusut ke level terendah di kisaran Rp 38.750 per kg pada pertengahan Januari 2010 lalu. Sayangnya, level ini tidak pernah kembali lagi hingga saat ini; dan terus bertengger di level Rp 40.000-an per kg sejak bulan Maret 2010 silam. Dibandingkan 28 Juli 2009, harga lada hari ini menunjukkan peningkatan sebesar 28,6%; dari Rp 37.500 (28/7/09) menjadi Rp 48.250 per kg. Sepanjang periode 28 Juli 2009 hingga 28 Juli 2010, harga lada terendah ada di titik Rp 37.500 per kg. Lada putih merupakan komoditas andalan Bangka dan Belitung yang kesohor ke seluruh dunia. Pelabuhan Muntok di Bangka sebagai pintu ekspor akhirnya dikenal sebagai merek lada putih berkualitas, yaitu Muntok White Pepper.Sayangnya, nama besar lada putih Bangka Belitung tersebut tidak diimbangi dengan upaya pengembangan perkebunan lada. Pasalnya, areal perkebunan lada di Bangka dan Belitung justru kian menciut karena menjadi lahan tambang timah atau kebun kelapa sawit. Maklum, lada rentan penyakit kuning dan penyakit busuk pangkal batang.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sepanjang Tahun Ini, Harga Lada Naik 25%
JAKARTA. Sepanjang tahun ini, harga lada yang tercatat di pasar Pangkal Pinang sudah meningkat sebesar 25%. Minggu ini, harga lada anteng di level Rp 48.250 per kilogram (kg) di Pangkal Pinang sejak Senin (26/7) hingga Rabu (28/7). Level tersebut sedikit lebih melandai ketimbang harga minggu lalu yang sempat menembus Rp 48.500 per kg; level yang paling tinggi sepanjang tahun 2010. Meski berfluktuasi, harga lada terus menunjukkan tren peningkatan. Meski dibuka di harga Rp 41.000 per kg pada awal tahun (1/1), namun sempat menyusut ke level terendah di kisaran Rp 38.750 per kg pada pertengahan Januari 2010 lalu. Sayangnya, level ini tidak pernah kembali lagi hingga saat ini; dan terus bertengger di level Rp 40.000-an per kg sejak bulan Maret 2010 silam. Dibandingkan 28 Juli 2009, harga lada hari ini menunjukkan peningkatan sebesar 28,6%; dari Rp 37.500 (28/7/09) menjadi Rp 48.250 per kg. Sepanjang periode 28 Juli 2009 hingga 28 Juli 2010, harga lada terendah ada di titik Rp 37.500 per kg. Lada putih merupakan komoditas andalan Bangka dan Belitung yang kesohor ke seluruh dunia. Pelabuhan Muntok di Bangka sebagai pintu ekspor akhirnya dikenal sebagai merek lada putih berkualitas, yaitu Muntok White Pepper.Sayangnya, nama besar lada putih Bangka Belitung tersebut tidak diimbangi dengan upaya pengembangan perkebunan lada. Pasalnya, areal perkebunan lada di Bangka dan Belitung justru kian menciut karena menjadi lahan tambang timah atau kebun kelapa sawit. Maklum, lada rentan penyakit kuning dan penyakit busuk pangkal batang.Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News