JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengawali pekan pertama kuartal keempat dengan kenaikan. Pekan ini indeks naik 0,23% ke level 5.377,15. Tapi, pergerakan IHSG pekan ini justru cenderung menurun. Pada dua hari pertama pekan ini, indeks melonjak akibat sentimen positif amnesti pajak. Para analis sempat memprediksikan, indeks bisa menyentuh angka 5.500. Krishna Setiawan, Analis Lautandhana Securindo, melihat, IHSG sepertinya memiliki fobia ketinggian karena setiap kali menyentuh level 5.470–5.480, esok harinya langsung koreksi. Dia menambahkan, sentimen domestik kuat memengaruhi indeks.
Salah satunya, kebijakan dari Menteri Energi Sumber Daya dan Mineral Luhut Panjaitan yang akan merelaksasi ekspor mineral di awal tahun depan. Artinya, ekspor terbuka dan pembangunan smelter yang sedang berjalan mungkin mundur. Kebijakan ini menimbulkan pertanyaan di kalangan investor dan memunculkan ketidakpastian. "Investor bisa takut untuk berinvestasi lagi di Indonesia," ungkap Krishna, Jumat (7/10).