KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, pasar modal syariah menunjukkan kinerja yang baik dan memuaskan sejak memasuki kuartal II-2022. Sama seperti Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang sudah menembus level psikologis 7.000, Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) telah melampaui level psikologis 200. Direktur Pengembangan Pasar BEI Hasan Fawzi mengatakan, ISSI sempat menyentuh level penutupan tertinggi di 206,4 pada 8 April 2022. Per Kamis (14/4), ISSI ditutup di level 205,56 atau naik 8,75% sejak awal tahun 2022 (year to date). Lebih lanjut, saham-saham syariah juga masih terus mendominasi pasar saham secara keseluruhan. Saat ini, terdapat 480 saham yang masuk dalam Daftar Efek Syariah atau mencakup 61,38% dari total saham yang tercatat di BEI saat ini.
Seperti IHSG, Indeks Saham Syariah Menembus Level Psikologisnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat, pasar modal syariah menunjukkan kinerja yang baik dan memuaskan sejak memasuki kuartal II-2022. Sama seperti Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang sudah menembus level psikologis 7.000, Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) telah melampaui level psikologis 200. Direktur Pengembangan Pasar BEI Hasan Fawzi mengatakan, ISSI sempat menyentuh level penutupan tertinggi di 206,4 pada 8 April 2022. Per Kamis (14/4), ISSI ditutup di level 205,56 atau naik 8,75% sejak awal tahun 2022 (year to date). Lebih lanjut, saham-saham syariah juga masih terus mendominasi pasar saham secara keseluruhan. Saat ini, terdapat 480 saham yang masuk dalam Daftar Efek Syariah atau mencakup 61,38% dari total saham yang tercatat di BEI saat ini.