KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Serangan siber terjadi di jaringan Honda Motor Co di Jepang. Efeknya, berdampak pada operasional Honda di seluruh dunia jadi terganggu. Sedangkan di Jepang, menurut Asahi Shimbun, serangan tersebut membuat karyawan Honda diliburkan, meski tengah menikmati work from home dan diminta untuk tidak menggunakan komputer dan jaringannya. Gangguan sistem terjadi sejak 8 Juni kemarin pada pukul 9 pagi. Para karyawan mengalami kesulitan saat ingin mengakses jaringan kantor serta mengirim surat elektronik. Setelah mengetahui adanya indikasi serangan siber, pihak perusahaan langsung memerintahkan para karyawan untuk tidak memakai jaringan komputer kantor pukul 11 siang. Tak berselang lama, pihak Honda langsung melakukan investigasi dan melihat efek yang ditimbulkan dari serangkan siber ini. Pihak Honda pun mendapat laporan bahwa beberapa lini produksi dari pabrik Honda di Amerika Serikat terhenti.
Serangan siber membuat operasional Honda di dunia terganggu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Serangan siber terjadi di jaringan Honda Motor Co di Jepang. Efeknya, berdampak pada operasional Honda di seluruh dunia jadi terganggu. Sedangkan di Jepang, menurut Asahi Shimbun, serangan tersebut membuat karyawan Honda diliburkan, meski tengah menikmati work from home dan diminta untuk tidak menggunakan komputer dan jaringannya. Gangguan sistem terjadi sejak 8 Juni kemarin pada pukul 9 pagi. Para karyawan mengalami kesulitan saat ingin mengakses jaringan kantor serta mengirim surat elektronik. Setelah mengetahui adanya indikasi serangan siber, pihak perusahaan langsung memerintahkan para karyawan untuk tidak memakai jaringan komputer kantor pukul 11 siang. Tak berselang lama, pihak Honda langsung melakukan investigasi dan melihat efek yang ditimbulkan dari serangkan siber ini. Pihak Honda pun mendapat laporan bahwa beberapa lini produksi dari pabrik Honda di Amerika Serikat terhenti.