Serial TV The Lord of The Rings Umumkan Judul di Teaser Baru, Tayang September 2022



KONTAN.CO.ID -Jakarta. Serial TV yang mengembangkan cerita dari franchise film The Lord of The Rings kini umumkan judul resmi yaitu The Lord of The Rings: The Rings of Power. Serial TV ini merilis teaser terbaru. 

The Lord of The Rings merupakan salah satu franchise film populer di dunia. Film-film di The Lord of The Rings menceritakan seorang Hobbit dan teman-temannya yang ingin menghancurkan sebuah cincin. 

Mereka melakukan perjalanan yang jauh dan menghadapi banyak tantangan saat ingin menghancurkan cincin yang berbahaya. Para Hobbit tersebut berusaha melawan penguasa jahat bernama Sauron. 


Baca Juga: Bintang Moon Knight, Gaspard Ulliel Pemeran Midnight Man Meninggal di Usia 37 Tahun

Serial TV The Lord of The Rings

Kini, cerita di franchise film The Lord of The Rings dikembangkan dalam serial TV baru yang akan tayang pada tahun 2022. Siap-siap untuk kembali dalam cerita fiksi genre petualangan, drama, dan laga ini.

Amazon Prime melalui teaser terbaru akhirnya mengumumkan judul serial TV ini yaiu The Lord of The Rings: The Rings of Power. Serial TV ini akan menampilkan sejarah zaman kedua di middle-earth

Menurut Amazon Prime, The Lord of The Rings: The Rings of Power memperlihatkan kisah yang terjadi ribuan tahun lalu sebelum petualangan Frodo dan teman-temannya di film-film The Lord of The Rings karya J.R.R Tolkien. 

Baca Juga: Merindu Cahaya de Amstel Kini Tayang, Tonton Film-Film Indonesia Terbaru di Bioskop

The Lord of The Rings: The Rings of Power akan menunjukkan era kekuatan yang besar, kerajaan yang berjaya maupun mulai runtuh, para kesatria hebat, harapan, dan karakter jahat yang membawa kegelapan. 

The Lord of The Rings: The Rings of Power siap memunculkan karakter-karakter lama maupun baru dalam cerita seru. Berbagai pegunungan, hutan tua, dan kerajaan akan menceritakan sejarah mereka. 

Nantikan serial TV The Lord of The Rings: The Rings of Power yang akan tayang pada 2 September 2022 di Amazon Prime Video. Serial TV ini digarap oleh Patrick McKay dan John D. Payne. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News