KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Serikat Pekerja (SP) Pegadaian tetap menolak holding ultra mikro yang menggabungkan tiga perusahaan BUMN yaitu PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI), PT Pegadaian, dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM). SP Pegadaian menginginkan kajian ulang terhadap rencana tersebut setelah sebelumnya sempat membuat surat terbuka yang ditujukan ke Presiden Jokowi (Jokowi). Sekretaris Jenderal SP Pegadaian Rosyid Hamidi mengatakan, pihaknya akan terus berusaha semaksimal mungkin agar rencana holding tersebut bisa ditinjau ulang. Ia menilai rencana holding maupun akuisisi bukan cara yang tepat jika ingin melakukan integrasi data. “Pada prinsipnya untuk integrasi data ultra mikro SP Pegadaian sependapat, tapi tidak dalam bentuk akuisisi atau holding,” ujar Rosyid kepada Kontan.co.id, Senin (22/3).
Serikat Pekerja Pegadaian tetap ingin rencana holding ultra mikro dikaji ulang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Serikat Pekerja (SP) Pegadaian tetap menolak holding ultra mikro yang menggabungkan tiga perusahaan BUMN yaitu PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI), PT Pegadaian, dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM). SP Pegadaian menginginkan kajian ulang terhadap rencana tersebut setelah sebelumnya sempat membuat surat terbuka yang ditujukan ke Presiden Jokowi (Jokowi). Sekretaris Jenderal SP Pegadaian Rosyid Hamidi mengatakan, pihaknya akan terus berusaha semaksimal mungkin agar rencana holding tersebut bisa ditinjau ulang. Ia menilai rencana holding maupun akuisisi bukan cara yang tepat jika ingin melakukan integrasi data. “Pada prinsipnya untuk integrasi data ultra mikro SP Pegadaian sependapat, tapi tidak dalam bentuk akuisisi atau holding,” ujar Rosyid kepada Kontan.co.id, Senin (22/3).