Kesemutan Saat Hamil - Kesemutan saat hamil adalah hal yang bisa dialami oleh ibu yang sedang mengandung. Selain kesemutan, ibu hamil juga sering mengalami mati rasa atau kenas di beberapa area tubuh. Beberapa area tubuh yang sering mengalami kesemutan saat hamil antara lain tangan, jari-jari, kaki, punggung, atau pantas. Kesemutan saat hamil juga seringkali muncul di trimester ketiga kehamilan. Hal ini seringkali menimbulkan rasa tidak nyaman dan membuat ibu hamil bertanya apa penyebab dari gejala tersebut.
Lantas, apa yang menyebabkan timbulnya rasa kebas atau kesemutan saat hamil?
Baca Juga: Sinopsis Pasutri Gaje, Nonton Film Indonesia Terbaru Adaptasi Webtoon di Bioskop Penyebab mati rasa dan kesemutan saat hamil
Dirangkum dari
Verywellfamily.com, penyebab munculnya mati rasa dan kesemutan saat hamil yang paling umum adalah adanya perubahan hormon. Saat hamil, tubuh memproduksi lebih banyak hormon relaxin, yang memungkinkan ligamen meregang selama kehamilan dan persalinan. Namun, adanya hormon relaxin juga menyebabkan postur dan pusat gravitasi ibu hamil bergeser. Akibatnya, saraf bisa terjepit, menyebabkan rasa sakit menusuk, dan kesemutan di kaki, paha, punggung, dan pantat. Demikian pula, saat rahim bertambah berat dan penuh, hal itu menimbulkan ketegangan pada otot, ligamen, dan saraf, yang juga dapat menyebabkan sensasi mati rasa dan kesemutan saat hamil. Saat memasuki trimester kedua dan ketiga kehamilan, pembengkakan pada tangan dan kaki sering terjadi karena retensi air. Pembengkakan ini dapat menyebabkan perasaan mati rasa dan kesemutan saat hamil dan juga dapat menekan saraf di pergelangan tangan, punggung, kaki, paha, dan pantat.
Baca Juga: 11 Obat Herbal yang Efektif Mengobati Asam Lambung Cara mengatasi kesemutan saat hamil
Pengobatan ini dapat membantu mengatasi mati rasa atau kesemutan di tangan, jari, kaki, punggung, atau punggung selama kehamilan. Dirangkum dari laman
MomJunction, berikut cara mengatasi kesemutan saat hamil:
- Merendam tangan dalam air hangat atau menggunakan kompres panas dapat meredakan mati rasa.
- Jangan bertumpu pada satu tangan saat tidur karena dapat memperparah mati rasa dan nyeri saat hamil.
- Konsultasi kepada dokter tentang penggunaan penyangga pergelangan tangan. Anda dapat menggunakannya, terutama saat tidur, untuk menjaga pergelangan tangan Anda pada posisi netral atau tidak tertindih.
- Regangkan tangan dan pergelangan tangan saat melakukan aktivitas apa pun secara terus menerus. Gerakan berulang seperti gemetar atau menggosok dapat meredakan kesemutan dan nyeri.
Demikian penjelasan mengenai informasi kesemutan saat hamil dan cara mengatasinya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News