KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi travel related melalui PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) semakin menggeliat jelang akhir tahun. Guna meningkatkan transaksi tersebut, BRI menggandeng Garuda Indonesia. Menurut Direktur Konsumer Bank BRI Handayani, transaksi travel related berbasis e-commerce di bank pelat merah tersebut meningkat cukup signifikan. Hingga saat ini, transaksi melalui aplikasi e-commerce seperti Traveloka dan tiket.com di BRI tumbuh hingga 200% secara year on year. Sayangnya, ia enggan merinci nominal transaksi travel related di BRI. Yang pasti, "Gambaran pertumbuhan kartu kredit year to date kita sekarang Rp 5,4 triliun. Komposisinya untuk travel dari total usage itu ada 30%," ungkap Handayani usai Presscon di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Kamis (22/11).
Serius garap segmen pariwisata, BRI targetkan transaksi Rp 200 miliar lewat GOTF
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi travel related melalui PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) semakin menggeliat jelang akhir tahun. Guna meningkatkan transaksi tersebut, BRI menggandeng Garuda Indonesia. Menurut Direktur Konsumer Bank BRI Handayani, transaksi travel related berbasis e-commerce di bank pelat merah tersebut meningkat cukup signifikan. Hingga saat ini, transaksi melalui aplikasi e-commerce seperti Traveloka dan tiket.com di BRI tumbuh hingga 200% secara year on year. Sayangnya, ia enggan merinci nominal transaksi travel related di BRI. Yang pasti, "Gambaran pertumbuhan kartu kredit year to date kita sekarang Rp 5,4 triliun. Komposisinya untuk travel dari total usage itu ada 30%," ungkap Handayani usai Presscon di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Kamis (22/11).