Sesi I, IHSG melaju dengan sokongan 9 sektor



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak positif di sepanjang sesi I. Pada pukul 12.00, indeks tercatat naik 0,36% menjadi 4.090,122. Kenaikan indeks disokong oleh lonjakan 107 saham. Sementara, jumlah saham yang turun mencapai 73 dan 94 saham lainnya diam tak bergerak. Volume transaksi hari ini melibatkan 1,226 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 1,187 triliun. Secara sektoral, terdapat sembilan sektor yang menghijau. Tiga sektor dengan kenaikan tertinggi adalah sektor konstruksi yang naik 0,64%, sektor pertambangan yang naik 0,62%, dan sektor industri dasar yang naik 0,59%.Saham-saham yang menduduki posisi top gainers hari ini yaitu PT ICTSI Jasa Prima Tbk (KARW) naik 24,68% menjadi Rp 960, PT Jaya Pari Steel Tbk (JPRS) naik 14,06% menjadi Rp 365, dan PT Inti Bangun Sejahtera Tbk (IBST) naik 10,34% menjadi Rp 3.200. Sedangkan di jajaran top losers, terdapat saham-saham: PT Sumalindo Lestari Jaya Tbk (SULI) turun 18,03% menjadi Rp 50, PT Skybee Tbk (SKYB) turun 8,16% menjadi Rp 450, PT Triwia Insanlestari Tbk (TRIL) turun 7,89% menjadi Rp 70.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie