JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) memerah pada sesi I perdagangan Senin (16/2). Data RTI menunjukkan indeks melorot 0,38% atau 20,534 poin ke level 5.353,631. Melemahnya IHSG akibat aksi profit taking. Tercatat ada 132 saham yang bergerak turun, 116 saham yang bergerak naik dan 90 saham yang stagnan. Perdagangan sesi I ini melibatkan 2 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 2,77 triliun.
Sesi I, IHSG melorot 0,38%
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) memerah pada sesi I perdagangan Senin (16/2). Data RTI menunjukkan indeks melorot 0,38% atau 20,534 poin ke level 5.353,631. Melemahnya IHSG akibat aksi profit taking. Tercatat ada 132 saham yang bergerak turun, 116 saham yang bergerak naik dan 90 saham yang stagnan. Perdagangan sesi I ini melibatkan 2 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 2,77 triliun.