JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih tetap perkasa hingga akhir sesi I hari ini (18/12). Berdasarkan data RTI, pada pukul 12.00 WIB, indeks tercatat naik 1,12% menjadi 5.092,20. Ada 193 saham yang mendaki. Sementara, jumlah saham yang turun sebanyak 81 saham dan 76 saham lainnya tak berubah posisi. Volume transaksi pagi ini melibatkan 4,579 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 3,618 triliun. Sepuluh sektor kompak memberikan sinyal hijau. Tiga sektor dengan kenaikan terbesar yakni: sektor konstruksi naik 2,12%, sektor industri dasar naik 1,62%, dan sektor infrastruktur naik 1,5%.
Sesi I, IHSG perkasa 1,12%!
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih tetap perkasa hingga akhir sesi I hari ini (18/12). Berdasarkan data RTI, pada pukul 12.00 WIB, indeks tercatat naik 1,12% menjadi 5.092,20. Ada 193 saham yang mendaki. Sementara, jumlah saham yang turun sebanyak 81 saham dan 76 saham lainnya tak berubah posisi. Volume transaksi pagi ini melibatkan 4,579 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 3,618 triliun. Sepuluh sektor kompak memberikan sinyal hijau. Tiga sektor dengan kenaikan terbesar yakni: sektor konstruksi naik 2,12%, sektor industri dasar naik 1,62%, dan sektor infrastruktur naik 1,5%.