JAKARTA. Pada transaksi perdagangan awal pekan, langkah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak pasti di zona hijau. Pada pukul 12.00, indeks ditutup dengan lonjakan 0,94% menjadi 4.057,619. Lonjakan indeks tersebut disokong oleh kenaikan 140 saham. Sementara itu, 73 saham ditransaksikan turun dan 90 saham lainnya diam tak bergerak. Volume transaksi hari ini melibatkan 1,524 miliar saham senilai Rp 1,798 triliun. Secara sektoral, tak ada satu pun sektor yang dilanda aksi jual. Tiga sektor dengan kenaikan tertinggi hari ini adalah sektor pertambangan yang naik 1,49%, sektor konstruksi yang naik 1,34%, dan sektor agrikultur yang naik 1,23%.
Sesi I, nilai IHSG bertambah 0,94%
JAKARTA. Pada transaksi perdagangan awal pekan, langkah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak pasti di zona hijau. Pada pukul 12.00, indeks ditutup dengan lonjakan 0,94% menjadi 4.057,619. Lonjakan indeks tersebut disokong oleh kenaikan 140 saham. Sementara itu, 73 saham ditransaksikan turun dan 90 saham lainnya diam tak bergerak. Volume transaksi hari ini melibatkan 1,524 miliar saham senilai Rp 1,798 triliun. Secara sektoral, tak ada satu pun sektor yang dilanda aksi jual. Tiga sektor dengan kenaikan tertinggi hari ini adalah sektor pertambangan yang naik 1,49%, sektor konstruksi yang naik 1,34%, dan sektor agrikultur yang naik 1,23%.