KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham emiten pengelola rumah sakit (RS) menguat pada sesi I perdagangan, Rabu (26/1). Investor memborong saham RS di tengah tren kenaikan kasus harian Covid-19 di Indonesia. Berikut kenaikan saham emiten RS, mengacu pada data Bursa Efek Indonesia (BEI) pukul 11.30 WIB : 1. PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA), naik 6,33% ke Rp 2.350 per saham 2. PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO), naik 5,33% ke Rp 7.900 per saham 3. PT Royal Prima Tbk (PRIM), naik 4,40% ke Rp 380 per saham 4. PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ), naik 3,68% ke Rp 282 per saham 5. PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME), naik 2,61% ke Rp 314 per saham Kenaikan saham pengelola RS terjadi seiring kasus harian Covid-19 kembali melonjak di awal tahun ini.
Sesi I Perdagangan Bursa, Saham Pengelola Rumah Sakit Kompak Menguat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham emiten pengelola rumah sakit (RS) menguat pada sesi I perdagangan, Rabu (26/1). Investor memborong saham RS di tengah tren kenaikan kasus harian Covid-19 di Indonesia. Berikut kenaikan saham emiten RS, mengacu pada data Bursa Efek Indonesia (BEI) pukul 11.30 WIB : 1. PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA), naik 6,33% ke Rp 2.350 per saham 2. PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO), naik 5,33% ke Rp 7.900 per saham 3. PT Royal Prima Tbk (PRIM), naik 4,40% ke Rp 380 per saham 4. PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ), naik 3,68% ke Rp 282 per saham 5. PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (SAME), naik 2,61% ke Rp 314 per saham Kenaikan saham pengelola RS terjadi seiring kasus harian Covid-19 kembali melonjak di awal tahun ini.