JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup dengan kenaikan 0,17% pada sesi I hari ini (19/8). Data RTI menunjukkan, pada pukul 12.00 WIB, posisi terakhir indeks berada di level 5.165,3. Analis First Asia Capital David Nathanael bilang, target resistance terdekat ada di level 5.175. Jika level ini berhasil terkonfirmasi, maka indeks akan menuju 5.200. Adapun rentang support berada di level 5.130-5.100. "Kondusifnya pasar saham global seiring redahnya tensi geopolitik di Ukraina berdampak positif bagi perdagangan hari ini," tandas David.
Kepala Riset Universal Broker Indonesia Satrio Utomo sependapat. Meredanya tensi ketegangan di Ukraina membuat kondisi bursa regional lebih kondusif dan memberikan dampak positif bagi IHSG.