KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintahan Presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin genap setahun. Sejumlah pihak meminta pemerintah meningkatkan perbaikan kinerja, salah satunya di sektor usaha mikro kecil menengah (UMKM). Ketua Umum Asosiasi UMKM Indonesia (Akumindo) Muhammad Ikhsan Ingratubun mengapresiasi kinerja pemerintahan Jokowi-Maruf yang telah berjalan selama satu tahun. Menurut dia, pemerintah konsisten terhadap kebijakan afirmatif (keberpihakan) kepada UMKM yang sempat tertunda di periode pertama pemerintahan Jokowi - Jusuf Kalla. "Dalam satu tahun ini banyak sekali kebijakan yang terjadi, apalagi didorong dengan adanya situasi pandemi Covid-19, ini menjadi kelihatan kebijakan afirmatif nya pemerintahan terhadap UMKM," kata Ikhsan kepada Kontan.co.id, Selasa (20/10).
Setahun Jokowi-Ma'ruf Amin, pengusaha apresiasi kebijakan pemerintah di bidang UMKM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintahan Presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin genap setahun. Sejumlah pihak meminta pemerintah meningkatkan perbaikan kinerja, salah satunya di sektor usaha mikro kecil menengah (UMKM). Ketua Umum Asosiasi UMKM Indonesia (Akumindo) Muhammad Ikhsan Ingratubun mengapresiasi kinerja pemerintahan Jokowi-Maruf yang telah berjalan selama satu tahun. Menurut dia, pemerintah konsisten terhadap kebijakan afirmatif (keberpihakan) kepada UMKM yang sempat tertunda di periode pertama pemerintahan Jokowi - Jusuf Kalla. "Dalam satu tahun ini banyak sekali kebijakan yang terjadi, apalagi didorong dengan adanya situasi pandemi Covid-19, ini menjadi kelihatan kebijakan afirmatif nya pemerintahan terhadap UMKM," kata Ikhsan kepada Kontan.co.id, Selasa (20/10).