KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Inggris berhasil melaju ke babak semifinal setelah menundukkan Swedia dengan skor akhir 2-0. Terakhir kali pasukan The Three Lion mencapai babak semifinal pada tahun 1990, 28 tahun silam namun belum berhasil mengangkat trofi kemenangan seperti di tahun 1966. Pada pertandingan yang digelar di Samara Arena, Sabtu (7/7), kedua tim bermain dengan sangat hati-hati dalam membangun serangan. The Three Lion baru bisa membuka keunggulan pada menit ke-30 melalui tandukan Harry Maguire memanfaatkan umpan sepak pojok. Skor 1-0 pun bertahan hingga babak pertama usai. Di babak kedua Swedia mulai meningkatkan intensitas serangan. Tercatat beberapa peluang dihasilkan Andreas Granqvist dkk pada menit-menit awal babak kedua.
Setelah 28 tahun, Inggris akhirnya kembali ke semifinal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Inggris berhasil melaju ke babak semifinal setelah menundukkan Swedia dengan skor akhir 2-0. Terakhir kali pasukan The Three Lion mencapai babak semifinal pada tahun 1990, 28 tahun silam namun belum berhasil mengangkat trofi kemenangan seperti di tahun 1966. Pada pertandingan yang digelar di Samara Arena, Sabtu (7/7), kedua tim bermain dengan sangat hati-hati dalam membangun serangan. The Three Lion baru bisa membuka keunggulan pada menit ke-30 melalui tandukan Harry Maguire memanfaatkan umpan sepak pojok. Skor 1-0 pun bertahan hingga babak pertama usai. Di babak kedua Swedia mulai meningkatkan intensitas serangan. Tercatat beberapa peluang dihasilkan Andreas Granqvist dkk pada menit-menit awal babak kedua.