KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen pesawat terbang Amerika Serikat (AS), Boeing, akhirnya membuka kantor tetap di Jakarta. Alasan Boeing membuka kantor di Jakarta karena Indonesia merupakan salah satu pasar penerbangan terbesar di dunia. Boeing sudah meneken Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman dengan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Indonesia untuk mengeksplorasi inisiatif yang bertujuan memajukan sektor penerbangan Indonesia dengan fokus pada keselamatan penerbangan, efisiensi, dan keberlanjutan. “Ini membuktikan komitmen kami lebih lanjut terhadap Indonesia serta para pelanggan kami, sekaligus membangun fondasi yang kuat untuk pertumbuhan di masa depan,” kata Zaid Alami, Country Managing Director, Boeing Indonesia, dikutip dari keterangan resmi, Kamis (5/10).
Setelah 75 Tahun, Boeing Akhirnya Buka Kantor Tetap di Jakarta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen pesawat terbang Amerika Serikat (AS), Boeing, akhirnya membuka kantor tetap di Jakarta. Alasan Boeing membuka kantor di Jakarta karena Indonesia merupakan salah satu pasar penerbangan terbesar di dunia. Boeing sudah meneken Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman dengan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Indonesia untuk mengeksplorasi inisiatif yang bertujuan memajukan sektor penerbangan Indonesia dengan fokus pada keselamatan penerbangan, efisiensi, dan keberlanjutan. “Ini membuktikan komitmen kami lebih lanjut terhadap Indonesia serta para pelanggan kami, sekaligus membangun fondasi yang kuat untuk pertumbuhan di masa depan,” kata Zaid Alami, Country Managing Director, Boeing Indonesia, dikutip dari keterangan resmi, Kamis (5/10).