JAKARTA. Tiga Bank Pembangunan Daerah (BPD) menyatakan minat untuk melakukan konversi menjadi bank syariah. Tiga BPD ini adalah Bank NTB (Nusa Tenggara Barat), Bank Nagari (BPD Sumatera Barat) dan Bank Riau dan Kepulauan Riau (Riau Kepri). Keinginan tiga BPD ini untuk konversi terinspirasi dari berhasilnya konversi yang dilakukan BPD Aceh menjadi Bank Aceh Syariah pada Agustus 2016 lalu. Untuk Bank NTB tercatat sudah melakukan RUPS terkait konversi ini dan sedang menunggu pembahasan dan persetujuan dengan OJK. Sedangkan dua BPD lain yaitu Bank Nagari dan Bank Riau Kepri tercatat masih menunggu kesepakatan antara pemegang saham untuk melakukan konversi.
Setelah Bank Aceh, 3 BPD minat konversi ke syariah
JAKARTA. Tiga Bank Pembangunan Daerah (BPD) menyatakan minat untuk melakukan konversi menjadi bank syariah. Tiga BPD ini adalah Bank NTB (Nusa Tenggara Barat), Bank Nagari (BPD Sumatera Barat) dan Bank Riau dan Kepulauan Riau (Riau Kepri). Keinginan tiga BPD ini untuk konversi terinspirasi dari berhasilnya konversi yang dilakukan BPD Aceh menjadi Bank Aceh Syariah pada Agustus 2016 lalu. Untuk Bank NTB tercatat sudah melakukan RUPS terkait konversi ini dan sedang menunggu pembahasan dan persetujuan dengan OJK. Sedangkan dua BPD lain yaitu Bank Nagari dan Bank Riau Kepri tercatat masih menunggu kesepakatan antara pemegang saham untuk melakukan konversi.