KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan suku bunga acuan yang terjadi enam kali tahun lalu turut mengerek suku bunga kredit konsumen 2018. Suku bunga acuan yang lebih stabil tahun ini pun akan berdampak serupa pada pergerakan bunga kredit konsumer. Kepala Divisi Konsumer PT Bank OCBC NISP Tbk Veronika Susanti berharap tahun ini bunga kredit konsumer akan stabil. Untuk tetap menggenjot pertumbuhan kredit konsumer di tengah tren kenaikan suku bunga kredit, pihaknya berencana untuk meluncurkan program KPR Easy Start untuk nasabah milenial dengan cicilan dan angsuran yang lebih murah di awal masa angsuran. Salah satunya yakni cicilan mulai Rp 1 juta per bulan dengan uang muka alias down payment (DP) 5% dengan tenor 25 tahun. "Kami memang menjaga stabil (bunga kredit konsumer) untuk KPR Easy Start soft launching 8 Februari 2018 dengan plafon Rp 50 juta sampai Rp 1 miliar untuk segmen usia 21-35 tahun," terangnya.
Setelah naik tinggi tahun lalu, bunga kredit konsumen akan stabil
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan suku bunga acuan yang terjadi enam kali tahun lalu turut mengerek suku bunga kredit konsumen 2018. Suku bunga acuan yang lebih stabil tahun ini pun akan berdampak serupa pada pergerakan bunga kredit konsumer. Kepala Divisi Konsumer PT Bank OCBC NISP Tbk Veronika Susanti berharap tahun ini bunga kredit konsumer akan stabil. Untuk tetap menggenjot pertumbuhan kredit konsumer di tengah tren kenaikan suku bunga kredit, pihaknya berencana untuk meluncurkan program KPR Easy Start untuk nasabah milenial dengan cicilan dan angsuran yang lebih murah di awal masa angsuran. Salah satunya yakni cicilan mulai Rp 1 juta per bulan dengan uang muka alias down payment (DP) 5% dengan tenor 25 tahun. "Kami memang menjaga stabil (bunga kredit konsumer) untuk KPR Easy Start soft launching 8 Februari 2018 dengan plafon Rp 50 juta sampai Rp 1 miliar untuk segmen usia 21-35 tahun," terangnya.