KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Pemerintah akhirnya kembali membuka ekspor batubara setelah distop pada 1 Januari 2022. Ketentuan larangan ekspor tersebut mestinya 1 Januari-31 Januari 2022. Namun, langtaran banyak negara protes. Pemerintah mulai melakukan rapat maraton agar bisa melonggarkan ketentuan larangan ekspor itu. Adalah Jepang, Korea Selatan, dan Filipina yang memprotes larangan ekspor batubara dari Indonesia. Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan mengungkapkan, malam hari ini (10/1) akan ada sejumlah kapal batubara yang bakal diverifikasi untuk bisa segera melakukan pengiriman ke luar negeri.
Setelah Rapat Maraton, Akhirnya Ekspor Batubara Kembali Dibuka Malam ini
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Pemerintah akhirnya kembali membuka ekspor batubara setelah distop pada 1 Januari 2022. Ketentuan larangan ekspor tersebut mestinya 1 Januari-31 Januari 2022. Namun, langtaran banyak negara protes. Pemerintah mulai melakukan rapat maraton agar bisa melonggarkan ketentuan larangan ekspor itu. Adalah Jepang, Korea Selatan, dan Filipina yang memprotes larangan ekspor batubara dari Indonesia. Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan mengungkapkan, malam hari ini (10/1) akan ada sejumlah kapal batubara yang bakal diverifikasi untuk bisa segera melakukan pengiriman ke luar negeri.