Setelah Samsung,ponsel apa yang terlaris di China?



SHENZEN. Lenovo Group Ltd. mengalahkan Apple Inc. di tempat kedua penjualan ponsel pintar (smartphone) terbesar China. Tempat pertama sudah bisa ditebak menjadi milik Samsung Electronic Co dengan 19% pangsa pasar.

Lenovo melesat dari tempat ketujuh di kuartal I ke tempat kedua di kuartal kedua. Menurut lembaga riset IDC hari ini, Lenovo meraup pangsa 11% di pasar ponsel terbesar dunia itu.

“Lenovo mencapai angka besar di kuartal kedua karena volume penjualan naik melalui operator dan terus mendorong penjualan ritel,” kata Teck-Zhung Wong, analis IDC Beijing lewat email.


Lenovo adalah produsen personal computers terbesar kedua dunia di belakang Hewlett-Packard Co. Tak seperti rivalnya yang terpukul penurunan penjualan PC, Lenovo gencar memasuki pasar smartphones, tablet, dan televisi internet.

Sebaliknya pangsa pasar Apple justru menyusut dari 19% menjadi tinggal 10%. Penurunan ini merupakan penurunan musiman karena Apple meraup penjualan besar di kuartal I lalu. Saat itu, Apple baru menggandeng China Telecom Corp. sebagai operator partner di China.

Apple juga menghadapi persaingan ketat dengan ponsel-ponsel Android mulai dari Samsung dan HTC.

Setelah Apple, ZTE Corp menduduki peringkat keempat, naik dari tempay ketiga sebelumnya. Sedangkan Huawei Technologies jatuh ke tempat kelima dari tempat ketiga.

Inilah urutan smartphone terlaris di China pada kuartal kedua:

1. Samsung

2. Lenovo

3. Apple

4. ZTE

5. Huawei

Editor: