JAKARTA. Pemerintah sampai saat ini masih belum juga memutuskan jumlah pasti sharedown atau pembagian saham yang bisa dilakukan oleh PT Pertamina (Persero) di Blok Mahakam. Keputusan ini penting untuk menindaklanjuti permintaan Total EP Indonesie dan Inpex Corporation yang meminta bagian sebesar 39%. Bagian tersebut lebih besar dari keputusan pemerintah sebelumnya yang hanya memperbolehkan Pertamina melakukan sharedown paling besar sebanyak 30% di Blok Mahakam. Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arcandra Tahar bilang, pemerintah akan menjawab permintaan Total-Inpex terkait blok Mahakam secepatnya. Pemerintah bahkan telah menyiapkan surat keputusan terkait sharedown tersebut. "Akan kami jawab tahun ini juga. Secepatnya," ujar Arcandara, Senin (10/7).
Sharedown Total-Inpex di Mahakam akan diputuskan
JAKARTA. Pemerintah sampai saat ini masih belum juga memutuskan jumlah pasti sharedown atau pembagian saham yang bisa dilakukan oleh PT Pertamina (Persero) di Blok Mahakam. Keputusan ini penting untuk menindaklanjuti permintaan Total EP Indonesie dan Inpex Corporation yang meminta bagian sebesar 39%. Bagian tersebut lebih besar dari keputusan pemerintah sebelumnya yang hanya memperbolehkan Pertamina melakukan sharedown paling besar sebanyak 30% di Blok Mahakam. Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arcandra Tahar bilang, pemerintah akan menjawab permintaan Total-Inpex terkait blok Mahakam secepatnya. Pemerintah bahkan telah menyiapkan surat keputusan terkait sharedown tersebut. "Akan kami jawab tahun ini juga. Secepatnya," ujar Arcandara, Senin (10/7).