KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah daya beli menurun, PT Sharp Electronics Indonesia melihat masih tingginya peluang pasar premium di Indonesia. Itu sebabnya, Sharp getol merilis produk small home appliance berteknologi tinggi. Saat ini, kontribusi produk small home appliances terhadap bisnis Sharp secara keseluruhan masih kurang dari 10%. Herdiana Anita Pisceria, Manager Brand Strategy PT Sharp Electronics Indonesia berharap, dengan meluncurkan produk gaya hidup atawa lifestyle di segmen premium bisa mengerek pangsa pasar Sharp. "Target pangsa pasar Sharp meningkat menjadi 15%," katanya saat berkunjung ke KONTAN, pekan lalu. Salah satu produk small home appliances andalan Sharp adalah Healsio Automatic Cookware. Peranti memasak yang dipasarkan eksklusif melalui gerai Best Denki ini dilego Rp 5,9 juta per unit. Healsio memiliki fitur automatic cooking, yaitu automatic heat dan automatic stirring. Menurut wanita berambut pendek yang akrab disapa Nana ini, respons pasar terhadap Helsio lumayan bagus terutama dari kalangan sosialita yang ingin memasak serba praktis. "Sejak diluncurkan pada akhir Juli 2017 lalu, penjualan Healsio mencapai seribuan," ungkapnya.
Sharp garap produk gaya hidup
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah daya beli menurun, PT Sharp Electronics Indonesia melihat masih tingginya peluang pasar premium di Indonesia. Itu sebabnya, Sharp getol merilis produk small home appliance berteknologi tinggi. Saat ini, kontribusi produk small home appliances terhadap bisnis Sharp secara keseluruhan masih kurang dari 10%. Herdiana Anita Pisceria, Manager Brand Strategy PT Sharp Electronics Indonesia berharap, dengan meluncurkan produk gaya hidup atawa lifestyle di segmen premium bisa mengerek pangsa pasar Sharp. "Target pangsa pasar Sharp meningkat menjadi 15%," katanya saat berkunjung ke KONTAN, pekan lalu. Salah satu produk small home appliances andalan Sharp adalah Healsio Automatic Cookware. Peranti memasak yang dipasarkan eksklusif melalui gerai Best Denki ini dilego Rp 5,9 juta per unit. Healsio memiliki fitur automatic cooking, yaitu automatic heat dan automatic stirring. Menurut wanita berambut pendek yang akrab disapa Nana ini, respons pasar terhadap Helsio lumayan bagus terutama dari kalangan sosialita yang ingin memasak serba praktis. "Sejak diluncurkan pada akhir Juli 2017 lalu, penjualan Healsio mencapai seribuan," ungkapnya.