KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jelang Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas), Shopee mengedepankan kampanye belanja 11.11. Diharapkan dengan kampanye tersebut tren transaksi perusahaan terus meningkat. Handhika Jahja, Direktur Shopee mengatakan perusahaan tidak memiliki target tertentu pada setiap periode kampanyenya. Namun, ia berharap tren trasaksi di Shopee terus meningkat setiap kali menggelar inisiatif kampanye. Ia mencontohkan, saat bulan Ramadan tahun ini, Shopee berhasil mencatatkan dua kali transaksi yang mencapai 1,5 juta dalam sehari. Pada puncak periode 9.9 Shopee Super Shopping Day kami meraih 5,8 juta transaksi secara regional, dimana Indonesia berkontribusi sekitar 40% di dalamnya. "Untuk 11.11 Big Sale dan 12.12 Birthday Sale tentu kami ingin bisa mencapai angka transaksi yang lebih tinggi lagi," ujarnya kepada kontan.co.id, Jumat (2/11).
Shopee berharap transaksi belanja 11.11 lebih tinggi dari bulan ramadan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jelang Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas), Shopee mengedepankan kampanye belanja 11.11. Diharapkan dengan kampanye tersebut tren transaksi perusahaan terus meningkat. Handhika Jahja, Direktur Shopee mengatakan perusahaan tidak memiliki target tertentu pada setiap periode kampanyenya. Namun, ia berharap tren trasaksi di Shopee terus meningkat setiap kali menggelar inisiatif kampanye. Ia mencontohkan, saat bulan Ramadan tahun ini, Shopee berhasil mencatatkan dua kali transaksi yang mencapai 1,5 juta dalam sehari. Pada puncak periode 9.9 Shopee Super Shopping Day kami meraih 5,8 juta transaksi secara regional, dimana Indonesia berkontribusi sekitar 40% di dalamnya. "Untuk 11.11 Big Sale dan 12.12 Birthday Sale tentu kami ingin bisa mencapai angka transaksi yang lebih tinggi lagi," ujarnya kepada kontan.co.id, Jumat (2/11).