Shopee galang donasi untuk pemulihan pasca gempa Lombok



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk mendukung usaha pemulihan dan rehabilitasi gempa Lombok, Shopee bekerjasama dengan tiga mitra lembaga kemanusiaan diantaranya Aksi Cepat Tanggap (ACT), Rumah Zakat, dan Dompet Dhuafa.

Melalui kampanye “Shopee Bersama Lombok” yang berlangsung mulai tanggal 24 September - 28 Oktober 2018, Shopee berkomitmen untuk membantu pemulihan pasca bencana.

“Kampanye ini merupakan kontribusi lanjutan dimana kali ini kami fokus dari masa transisi tanggap darurat menjadi masa pemulihan,” kata Rezki Yanuar, Country Brand Manager Shopee, dalam siaran persnya, Senin (24/9).


Untuk berpartisipasi dalam kampanye “Shopee Bersama Lombok”, pengguna dapat memilih ragam paket donasi bantuan dari ketiga lembaga yang berpartisipasi, yang berkisar dari Rp.75.000,00 hingga Rp. 150.000,00.

Setelah membayar paket donasi, masing-masing pengguna akan mendapatkan sertifikat elektronik sebagai bukti donasi yang telah disalurkan. Selanjutnya, bantuan akan segera diproses oleh institusi yang telah dipilih pengguna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .