JAKARTA. Sesuai yang telah dijadwalkan, 30 unit kereta rel listrik (KRL) tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara pada hari ini, Rabu (1/7). Kedatangan ini merupakan tahap pertama dari program pengadaan 120 unit KRL yang dilakukan oleh PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) pada tahun ini. Direktur PT KCJ MN Fadhila mengatakan, KRL yang mereka beli adalah kereta tipe 205. Pembelian dilakukan dari salah satu operator kereta terbesar di Jepang, JR East. "Direncanakan 30 unit KRL sebagai tahap pengiriman pertama dari 120 unit tersebut tiba di Pelabuhan Tanjung Priok sekitar pukul 14.00 WIB," kata Fadhila melalui keterangan tertulisnya.
Siang ini, 30 KRL Jepang akan tiba di Jakarta
JAKARTA. Sesuai yang telah dijadwalkan, 30 unit kereta rel listrik (KRL) tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara pada hari ini, Rabu (1/7). Kedatangan ini merupakan tahap pertama dari program pengadaan 120 unit KRL yang dilakukan oleh PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) pada tahun ini. Direktur PT KCJ MN Fadhila mengatakan, KRL yang mereka beli adalah kereta tipe 205. Pembelian dilakukan dari salah satu operator kereta terbesar di Jepang, JR East. "Direncanakan 30 unit KRL sebagai tahap pengiriman pertama dari 120 unit tersebut tiba di Pelabuhan Tanjung Priok sekitar pukul 14.00 WIB," kata Fadhila melalui keterangan tertulisnya.