Siap IPO, Begini Rencana Bisnis Tripar Multivision Plus (RAAM) ke Depan



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM) berencana untuk melepas sebanyak–banyaknya 929.200.000 lembar saham atau 15% dari total saham miliknya melalui pelepasan saham perdananya atau initial public offering (IPO). Dalam aksi korporasi kali ini, Perseroan menunjuk UOB Sekuritas dan PT Sucor Sekuritas Indonesia sebagai penjamin Pelaksana Emisi Efek.

Emiten yang sudah mengoleksi lebih dari 650 film ini menawarkan harga penawaran umum di kisaran Rp 225-Rp 250 per saham.

Founder Multivision Plus Raam Punjabi berharap dengan melantai Perseroan di Bursa Efek Indonesia (BEI) dapat memberikan warna baru bagi industri pasar modal Indonesia. Tidak hanya itu, Raam pun mendukung perusahaan yang bergerak di bidang yang sama dapat menggalang dana segar di pasar modal dan dapat meningkatkan kapitalisasi pasar modal Indonesia.


“Ke depan dengan hadirnya Multivision Plus sebagai perusahaan yang memproduksi film dan industri kreatif lainnya dapat memacu perusahaan lainnya dan memberi warna baru bagi industri pasar modal,” kata dia dalam keterangannya, Rabu (12/4).

Baca Juga: Usai IPO, Trimegah Bangun Persada (NCKL) Menggenjot Produksi

Direktur Utama RAAM Whora Anita Raghunath menjelaskan bahwa, langkah Perusahaan untuk dapat mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia merupakan milestone yang sangat penting. Pasalnya, dengan menjadi listed company bisa membuat tata kelola perusahaan bisa semakin baik.

“Tentunya, kami ingin tata kelola Perusahaan bisa semakin baik ke depan setelah mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia. Hal ini merupakan wujud komitmen perusahaan kepada para investor dan pelaku di industri perfilman tanah air,” kata Whora.

Whora pun menambahkan, nantinya dana dari hasil IPO akan digunakan Perseroan untuk modal kerja dan penambahan modal kepada entitas anak usaha di bidang bioskop.

“81,60% akan digunakan sebagai modal kerja, dan sisanya 18,40% akan digunakan untuk penyuntikan modal kepada entitas anak usaha yang berada di bidang bioskop,” imbuhnya.

Sementara itu, Direktur RAAM Amit Ramesh Jethani mengungkapkan ke depan Perusahaan telah memiliki strategi bisnis agar dapat bersaing di industri perfilman tanah air. Strategi bisnis tersebut diharapkan, bisa meningkatkan performance kinerja keuangan.

“Menambah akuisisi dan distribusi konten di Indonesia dan negara lain menjadi salah satu strategi bisnis yang akan dijalankan oleh Perseroan pada tahun 2023,” kata Amit.

Di sisi lain, Direktur RAAM Vikas Chand Sharma menekankan adanya strategi bisnis yang telah dibuat oleh manajemen Multivision Plus tentunya dapat mendongkrak performance kinerja keuangan ke depannya. Apalagi, saat dihantam badai covid-19 portofolio keuangan mengalami penurunan yang cukup signifikan.

Baca Juga: Valuasi Saham Merdeka Battery (MBMA) Dinilai Premium, Ini Penyebabnya

“Kami telah memiliki proyeksi untuk 4 tahun depan laba usaha dapat meningkat hingga 22,96%, sedangkan untuk net profit margin naik 33% hingga 2027 mendatang. Tentunya proyeksi tersebut diiringi dengan peningkatan jumlah penonton film di Indonesia, dan pertumbuhan layar bioskop,” ujarnya.

Sejauh ini, menurut Direktur Tripar Multivision Plus Amrit Punjabi mengungkapkan ada sejumlah film yang berhasil di produksi dan mendapatkan tempat di hati penggemarnya yakni Soekarno, Si Manis Jembatan Ancol, Kuntilanak, Mangkujiwo dan Tersanjung. Ke depan, Perseroan juga akan memproduksi film ber-genre horor sesuai dengan minat dari para penonton di tanah air.

"Kami melihat saat ini genre film horor di Indonesia sangat tinggi antusiasnya. Maka dari itu, Perseroan akan mengeluarkan beberapa produksi film horor," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi