JAKARTA. Selain karena ditawari harga diskon, PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri) juga tergiur dengan prospek fundamental bisnis PT Sekawan Intipratama Tbk (SIAP). Makanya, tahun lalu mereka memperbesar porsi kepemilikan saham di perusahaan tersebut. Menurut Heri Setianto Direktur ASABRI, sebelum memutuskan masuk ke suatu emiten, pihaknya selalu berkomunikasi dengan perusahaan tersebut. "Kami tanya rencana mereka untuk melihat potensi di perusahaan-perusahaan tersebut," kata dia, Rabu (11/11). Pihak SIAP pun menjanjikan sejumlah rencana bisnis yang membuat ASABRI tergiur. Salah satunya adalah pembangunan power plant di mulut tambang mereka.
SIAP janjikan sejumlah ekspansi kepada Asabri
JAKARTA. Selain karena ditawari harga diskon, PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri) juga tergiur dengan prospek fundamental bisnis PT Sekawan Intipratama Tbk (SIAP). Makanya, tahun lalu mereka memperbesar porsi kepemilikan saham di perusahaan tersebut. Menurut Heri Setianto Direktur ASABRI, sebelum memutuskan masuk ke suatu emiten, pihaknya selalu berkomunikasi dengan perusahaan tersebut. "Kami tanya rencana mereka untuk melihat potensi di perusahaan-perusahaan tersebut," kata dia, Rabu (11/11). Pihak SIAP pun menjanjikan sejumlah rencana bisnis yang membuat ASABRI tergiur. Salah satunya adalah pembangunan power plant di mulut tambang mereka.