Hari Kamis lalu, kita bisa melihat dari subuh sampai tengah malam orang-orang Indonesia sangat aktif bersosialisasi di dunia maya. Ada banyak sekali percakapan yang berseliweran di Twitter, Whatsapp Group, Instagram, Facebook dan sosial media lain, hanya untuk menentukan siapa calon wakil presiden yang pantas. Sepertinya pemilu kali ini membuat pemilihan wapres jadi sangat pelik dan "perang" makin menjadi-jadi. Mulai dari tagar Jendral Kardus, Jenderal Baper, capres, cawapres, cawapres Prabowo, Mahfud MD, Abdul Somad, sampai tentu saja tagar yang ramai sejak berminggu-minggu lalu, yaitu 2019 ganti presiden dan Jokowi 2 Periode. Setiap orang seakan-akan membawa toa untuk mengungkapkan isi hatinya. Mungkin ada orang yang kecewa, ada yang senang dengan perkembangan terakhir dari drama pemilihan calon wakil presiden RI 2019-2024. Tapi banyak juga orang yang pusing melihat seliweran begitu banyak omelan, celaan, nyinyir, dan berbagai macam meme dengan tema perdebatan wapres di dinding ruang virtualnya.
Siap-siap budek
Hari Kamis lalu, kita bisa melihat dari subuh sampai tengah malam orang-orang Indonesia sangat aktif bersosialisasi di dunia maya. Ada banyak sekali percakapan yang berseliweran di Twitter, Whatsapp Group, Instagram, Facebook dan sosial media lain, hanya untuk menentukan siapa calon wakil presiden yang pantas. Sepertinya pemilu kali ini membuat pemilihan wapres jadi sangat pelik dan "perang" makin menjadi-jadi. Mulai dari tagar Jendral Kardus, Jenderal Baper, capres, cawapres, cawapres Prabowo, Mahfud MD, Abdul Somad, sampai tentu saja tagar yang ramai sejak berminggu-minggu lalu, yaitu 2019 ganti presiden dan Jokowi 2 Periode. Setiap orang seakan-akan membawa toa untuk mengungkapkan isi hatinya. Mungkin ada orang yang kecewa, ada yang senang dengan perkembangan terakhir dari drama pemilihan calon wakil presiden RI 2019-2024. Tapi banyak juga orang yang pusing melihat seliweran begitu banyak omelan, celaan, nyinyir, dan berbagai macam meme dengan tema perdebatan wapres di dinding ruang virtualnya.