JAKARTA. PT Pertamina berencana untuk menaikkan harga elpiji ukuran 12 kg mulai tahun ini. Rencananya, harga gas elpiji 12 kg tersebut naik dari semula Rp 71.000 menjadi Rp 96.600 per tabung. Pertamina beralasan, kenaikan gas elpiji 12 kg dilakukan karena perseroan merugi sebesar US$ 541,9 juta pada tahun lalu. Angka sebesar itu muncul akibat subsidi untuk elpiji 12 kg yang terus membengkak. "Ini untuk mengurangi kerugian yang sangat besar tahun 2012 lalu," ujar Vice President LPG & Gas Products Pertamina Gigih Wahyu Hari Irianto, di kantor Pertamina, Rabu (20/2).
Siap-siap, harga gas elpiji 12 kg akan naik
JAKARTA. PT Pertamina berencana untuk menaikkan harga elpiji ukuran 12 kg mulai tahun ini. Rencananya, harga gas elpiji 12 kg tersebut naik dari semula Rp 71.000 menjadi Rp 96.600 per tabung. Pertamina beralasan, kenaikan gas elpiji 12 kg dilakukan karena perseroan merugi sebesar US$ 541,9 juta pada tahun lalu. Angka sebesar itu muncul akibat subsidi untuk elpiji 12 kg yang terus membengkak. "Ini untuk mengurangi kerugian yang sangat besar tahun 2012 lalu," ujar Vice President LPG & Gas Products Pertamina Gigih Wahyu Hari Irianto, di kantor Pertamina, Rabu (20/2).